

“Perlu saya ingatkan, sumpah/janji yang akan saudara ucapkan ini adalah mengandung tanggung jawab kepada Bangsa dan Negara Republik Indonesia, tanggung jawab memelihara, menyelamatkan Pancasila dan UUD 1945 serta bertanggung jawab terhadap kesejahteraan Masyarakat,” ujarnya.
” Sumpah/janji ini disamping disaksikan oleh diri sendiri dan oleh semua yang hadir sekarang ini, juga yang terpenting adalah sumpah/janji yang akan saudara ucapkan ini disaksikan oleh Tuhan yang Maha Esa,” jelasnya.
Usai seluruh rangkaian acara pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Belitung Masa Jabatan 2024-2029, pada kesempatan tersebut seluruh undangan photo bersama dengan Anggota DPRD yang baru dilantik.
Salah satu Anggota DPRD Belitung Timur yang paling muda yang baru dilantik, Aprialdi Binsar Marudut Simbolon dari Partai Golkar.dari Dapil 3 (Damar-Kelapa Kampit) saat ditemui usai pelantikan mengungkapkan rasa syukurnya.
” Karena berkat dan karunia-Nya lah saat ini saya bisa terpilih dan dilantik serta diambil sumpah sebagai Anggota DPRD Kabupaten Belitung Timur Masa Bhakti 2024-2029. Tidak lupa juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang memberi dukungan serta kepercayaan yang besar kepada saya, khususnya Dapil 3, Damar- Kelapa Kampit,” ungkapnya.
” kita akan mulai melakukan suatu amanat yang dipercayakan masyarakat agar ke depan bisa lebih mengakomodir apa saja yang menjadi aspirasi dan hak-hak masyarakat yang harus kami perjuangkan terkait dengan anggaran juga pengawasan sebagai fungsi DPRD, dan menjadi penyemangat generasi muda tentunya,” ujarnya.
Lanjutnya lagi, Dan kami akan berusaha sebaik mungkin yang menyangkut kepentingan masyarakat. Untuk hal-hal yang bisa kita lihat dilapangan maupun hasil investigasi serta masukan dan pengaduan dari masyarakat, akan kita tindak lanjuti seperti apa keperluannya akan kita dorong untuk direalisasikan,” pungkasnya
Dapil 1 (Manggar-Simpang Renggiang)
- Fezzi Uktolseja (PDIP)
- Husaini Rasyid (PBB)
- Zulchaidir (Golkar)
- Suladi (Gerindra)
- Jimmy Tjong (Hanura)
- Akhiruddin (Perindo)
- Oman Anggari (Nasdem)
- Harminton (PDIP)
- Agus Firmansyah (PBB)
Dapil 2 (Gantung-Simpang Pesak-Dendang)
- Sardidi (PDIP)
- Dwi Nanda Putra (Golkar)
- Endriyansyah (Gerindra)
- Hairil Anwar (Demokrat)
- Chandra Arya Putra (PBB)
- Tjong Jung Min (Hanura)
- Subandri (Nasdem)
- Heru Indratno (PAN)
- Rudiansyah Putra (PKB)
- Iwan Rahmawan (PPP)
Dapil 3 (Damar-Kelapa Kampit)
- Ramlan (PDIP)
- Kamri (PKS)
- Aprialdi Binsar Marudut Simbolon (Golkar)
- Oscar Habib (PDIP)
- Yeri Chandra Pratama (PBB)
- Ismansyah (PKS)


