Tangsel, mediakota.com – Satuan Samapta Polsek Kelapa Dua yang dipimpin oleh Kanit Samapta AKP S. Wibowo melaksanakan kegiatan sambang dan patroli keliling di kawasan Ruko Arcadia, Kecamatan Kelapa Dua. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk upaya preventif kepolisian dalam mencegah aksi premanisme, tindak kejahatan 3C (curat, curas, curanmor), serta gangguan kamtibmas lainnya. 3/6
Petugas yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Aiptu Agus, Bripka AS Bangun, dan Bripka Vicky. Mereka menyapa para pedagang dan masyarakat sekitar, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tetap waspada terhadap potensi tindak kriminal, terutama di kawasan niaga yang ramai aktivitas.
Selain memberikan imbauan, petugas juga mensosialisasikan layanan Call Center 110 dan nomor aduan Polsek Kelapa Dua di 0813-9972-1331. Masyarakat diimbau untuk tidak segan melaporkan jika melihat aksi mencurigakan atau mengalami gangguan keamanan di lingkungannya.
Kegiatan patroli ini disambut positif oleh para pelaku dan warga sekitar Ruko Arcadia. Mereka merasa lebih aman dengan kehadiran polisi yang rutin menyambangi lokasi-lokasi rawan, dan berharap patroli seperti ini terus dilakukan untuk menjaga kenyamanan dan menjaga wilayah.
( Agustinus )