Karawang, mediakota.com – Lomba Ketangkasan Baris-Berbaris (LKBB) di Karawang bukan hanya memanaskan persaingan para peserta, tetapi juga menghidupkan aktivitas ekonomi di sekitar lokasi acara. Event tahunan ini kembali menarik perhatian pelaku UMKM dan masyarakat yang datang memadati area venue sejak pagi.

Caca, koordinator UMKM yang tergabung dalam KM Kreatif, menyebut bahwa kerja sama antara pelaku usaha lokal dan Disdikpora Karawang menjadi alasan suasana di area LKKB tampak meriah. Deretan stan makanan dan produk lokal hadir mendampingi jalannya lomba.

“Kami berkolaborasi dengan Disdikpora untuk menghadirkan UMKM lokal di kegiatan ini,” ujar Caca saat ditemui di lokasi, Sabtu (22/11/2025).

Meski sempat lengang pada pagi hari, Caca mengaku pendapatan para pedagang mulai menunjukkan hasil positif menjelang siang hingga sore.
“Pagi agak sepi, tapi Alhamdulillah makin ke siang pengunjung bertambah dan penjualan ikut naik,” ungkapnya.

Hadirnya UMKM dalam gelaran LKKB dianggap menjadi bukti bahwa event besar mampu memberikan dampak langsung bagi ekonomi masyarakat. Produk lokal pun mendapatkan panggung yang lebih luas untuk dikenal oleh para pengunjung.

Tak hanya pedagang yang antusias, masyarakat pun memberikan respon hangat. Ivan, salah satu pengunjung, menilai ajang ini sangat penting untuk membentuk karakter dan kompetensi generasi muda.

“Kegiatannya keren banget, apalagi bisa jadi jalur karir juga,” tuturnya.

Ia berharap para peserta terbaik dari Karawang bisa melaju hingga tingkat nasional dan membawa nama daerah hingga ke Istana Negara.

“Mudah-mudahan lahir bibit unggul Paskibra yang bisa tampil di istana. Semoga ada salah satunya dari sini,” harapnya.

Gelaran LKKB Karawang kembali menunjukkan bahwa event ini tak hanya menjadi arena kompetisi, tetapi juga wadah bertemunya semangat anak muda, geliat UMKM, dan harapan besar masyarakat.

(Ali nur Ahmad)

By Liputan