Jayapura, MEDIAKOTA.COM — 17 Oktober 2025 – Ucapan selamat dan doa mengalir kepada Ir. Agustinus M. Tahoba, ST., MT. yang resmi dipercaya menjabat sebagai Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (Kasatker PJN) Wilayah III Provinsi Papua, yang membawahi wilayah Biak–Serui dan sekitarnya.
Penunjukan Ir. Agustinus M. Tahoba dalam jabatan strategis tersebut disambut dengan rasa syukur dan bangga oleh berbagai kalangan, baik keluarga, rekan kerja, maupun masyarakat Papua yang menaruh harapan besar terhadap peningkatan infrastruktur jalan di wilayah tersebut.
Dalam pesan yang beredar di berbagai platform media sosial dan grup masyarakat, ucapan selamat disampaikan dengan penuh sukacita:
> “Provisiat dan selamat serta sukses untuk Ade, Kaka, Bapak, Saudara Ir. Agustinus M. Tahoba, ST., MT. sebagai Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah III (Kasatker PJN III) Provinsi Papua (Biak–Serui). Tuhan Yesus memberkati.”
Ir.Agustinus.M. Tahoba, ST., MT. (Aigen Tahoba) Berasal dari keluarga sederhana ayah seorang guru SD , ibunya merupakan ibu rumah tangga dengan pekerjaan sampingan sebagai pekebun yang ulet dan tangguh.., beliau bersama ke – 4 saudaranya di lahirkan dan dibesarkan di bawah kaki gunung meja misi Manokwari kini ibu kota provinsi Papua Barat. Dengan keberanian, keahlian serta konsekwensi Aigen Tahoba di berikan
Jabatan Kasatker PJN Wilayah III memiliki peran penting dalam pelaksanaan dan pengawasan berbagai proyek pembangunan serta pemeliharaan jalan nasional di wilayah pesisir utara Papua, termasuk Kabupaten Biak Numfor dan Kepulauan Yapen.
Sebagai seorang profesional dengan latar belakang teknik sipil, Ir. Agustinus M. Tahoba dikenal memiliki dedikasi tinggi dan pengalaman panjang di bidang pembangunan infrastruktur. Rekam jejaknya dalam berbagai proyek strategis sebelumnya dinilai menjadi modal kuat dalam memimpin Satker PJN III Papua.
Harapan besar pun disampaikan agar di bawah kepemimpinannya, pembangunan infrastruktur jalan nasional di wilayah Biak–Serui dapat berjalan lebih optimal, berkualitas, dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Dengan pelantikan dan kepercayaan baru ini, diharapkan Kasatker PJN III Papua semakin memperkuat komitmen pemerintah pusat dalam mendorong percepatan pembangunan infrastruktur dan konektivitas antarwilayah di Tanah Papua.
(J.T. Biro kota Sorong)