Jakarta, mediakota.com – Harry Ponto dan Patra M Zen maju sebagai calon Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Peradi SAI dan mendeklarasikan pencalonannya bertempat di ASA Jalan Taman Lawang No.1 Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 2/7/2025.
Awak media berkesempatan mewawancarai Henock P Siahaan SH MH dan mengatakan bahwa dirinya optimis pemilihan akan aklamasi.
“Optimis dia bisa jadi secara aklamasi. Sesuai visi dan misinya bagus. Saya kenal kedua duanya, hadir waktu pelantikan saat Peradi masih bersatu dan pak Harry Pontoh menjadi Sekretaris Jenderal,” katanya dengan ramah.
Henock P Siahaan sudah mengenal Harry Ponto dan Patra M Zen saat Peradi masih bersatu.
“Saya kenal kedua – duanya, hadir waktu pelantikan saat Peradi masih bersatu dan pak Harry Pontoh menjadi Sekretaris Jenderal,” tuturnya.
Henock juga berharap agar Peradi lebih baik lagi.
“Komitmen Peradi akan lebih baik tentunya cita cita semua, Salah – satunya adalah data base anggota ini merupakan satu – satunya organisasi advokat yang memiliki data base yang sulit dipalsukan karena ada kode QR sebagai keasliannya,” bebernya.
Kita berharap agar Munas yang diadakan di Bali berjalan dengan sukses dan lancar dan Peradi menjadi lebih kuat dan maju.
( Agustinus )