Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Serpong Lakukan Pengecekan Poskamling Terpadu

Tangsel, mediakota.com Dalam rangka meningkatkan keamanan dan perdamaian masyarakat, Polsek Serpong melaksanakan kegiatan pengecekan Poskamling Terpadu di Kampung Pondok Serut, RT 004/003, Kelurahan Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, 23/9

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakujaya, Aipda Arif Winarko, bersama Ketua Poskamling Terpadu sdr Goji, Ketua RT 004/003 Najat, serta warga setempat. Dalam kesempatan itu, petugas berinteraksi langsung dengan masyarakat yang tengah melaksanakan ronda malam di pos kamling.

Aipda Arif Winarko menyampaikan pesan kamtibmas agar warga selalu berperan aktif menjaga keamanan lingkungannya. Menurutnya, sinergi antara warga dan aparat sangat penting untuk menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Serpong.

Kapolsek Serpong Kompol Suhardono, SH, MM menegaskan bahwa keberadaan Poskamling Terpadu menjadi salah satu garda terdepan dalam mencegah potensi gangguan keamanan. “Kami mengapresiasi semangat warga yang ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga lingkungannya. Polsek Serpong akan terus mendukung dan bersinergi agar keamanan di masyarakat tetap terjaga,” ujarnya.

( Agustinus )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *