Jumat Curhat di Desa Tanjung Tengang, Warga Sampaikan Keluhan Kamtibmas hingga Kondisi Jalan

Polres Melawi Polda Kalbar MEDIA KOTA POS– Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Polres Melawi menggelar kegiatan Jumat Curhat Nuan Bekesah (Menerima Aduan dan Berkeluh Kesah) bersama masyarakat Desa Tanjung Tengang, Kecamatan Nanga Pinoh. Jumat (9/1). di Kantor Desa Tanjung Tengang dan dihadiri langsung oleh Waka Polres Melawi Kompol Aang Permana, S.I.P., S.H., M.A.P., didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polres Melawi, Kepala Desa Tanjung Tengang Slamet Haryanto, serta masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Waka Polres Melawi Kompol Aang Permana menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kepala Desa dan seluruh masyarakat Desa Tanjung Tengang yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut.
Ia berharap masyarakat dapat menyampaikan pendapat, saran, serta masukan secara terbuka sehingga Polri dan masyarakat dapat bersama-sama menjaga serta menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.
Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Tengang Slamet Haryanto menyampaikan sejumlah permasalahan yang saat ini menjadi perhatian masyarakat. Di antaranya adanya informasi kejadian pelemparan di jalan raya Desa Tanjung Tengang yang menimbulkan keresahan warga.
Tak hanya itu, permasalahan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) turut disampaikan. Menurutnya, TPA tersebut kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah, sehingga kondisi jalan menuju lokasi mengalami kerusakan dan tidak terawat. Ia berharap pihak kepolisian dapat berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah untuk menindaklanjuti permasalahan tersebut.
Masyarakat juga mengeluhkan kondisi jalan raya di Desa Tanjung Tengang yang dinilai rawan kecelakaan lalu lintas dan memerlukan perhatian serius dari pihak terkait.
Menanggapi berbagai masukan tersebut, Waka Polres Melawi Kompol Aang Permana menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan terkait kondisi TPA melalui Kasat Intelkam serta berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah guna mencari solusi terbaik.
Terkait situasi kamtibmas, ia mengimbau agar masyarakat tidak ragu melaporkan setiap permasalahan yang terjadi di lingkungan masing-masing agar dapat segera ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian.
Untuk mengantisipasi kecelakaan lalu lintas, Polres Melawi berencana memperbanyak pemasangan rambu-rambu lalu lintas guna meningkatkan kewaspadaan para pengendara. Ia juga meminta dukungan pemerintah desa untuk membantu menyediakan penerangan di titik-titik jalan yang membutuhkan pencahayaan.
Humas Polres Melawi (Arb).
Kabiro Wartawan Mediakota. Kab Melawi M.Fadli