Perancang Busana Sekjen BKNDI Sukses Memukau Penonton Di Ajang IWF 2022

Jumat | 15 April 2022 | 12:19:44 WIB
Kejaksaan Agung RI

FOTO : ISTIMEWA/MEDIAKOTA

MEDIAKOTA.COM,-Jakarta
Ketua Umum (Ketum) Badan Komunikasi Nasional Desa se-Indonesia (BKNDI) Isra A Sanaky, SHi, MH merasa sangat bangga dan memberikan apresiasi atas penampilan yang luar biasa pada peragaan busana dari desainer putri terbaik BKNDI salah satunya adalah Sekjen Viviana Hanifa yang tampil di ajang Indonesia Fashion Week (IFW) 2022, yang berlangsung baru-baru ini (13/4/2022) bertempat di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan.

Hal ini dikatakannya ketika dimintai komentarnya baru-baru ini, bertempat di kantor pusat BKNDI di bilangan Jl. Pramuka Raya, Jakarta Timur (14/4/2022).

Ketum BKNDI mengatakan, peragaan busana muslim hasil dari rancangan ibu Sekjen BKNDI tersebut merupakan salah satu bukti nyata bahwa sejatinya BKNDI tidak hanya konsen mengurus persoalan desa saja, namun BKNDI juga sangat peduli pada kemajuan seni dan budaya nusantara.

"Saya selaku ketua umum BKNDI merasa bangga atas keberhasilan salah satu putra terbaik BKNDI hasil rancangannnya berhasil memukau penonton di ajang Indonesia Fashion Week 2022 kemarin, harapan saya selaku ketum semoga bakat dan keterampilan yang dimiliki ibu sekjen dapat menular kepada anggota dan pengurus BKNDI lainnya di berbagai daerah di Indonesia." Harap Isra A Sanaky.

Ia juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas keterlibatan BKNDI TV yang turut serta meliput acara tersebut, "saya mengucapkan terima kasih kepada desainer muda yang sekaligus selaku Sekjen BKNDI, Sultana By Vivian, terima kasih pula saya ucapkan kepada BKNDI TV yang meluangkan waktunya meliput acara tersebut," ucap ketum BKNDI, Isra A Sanaky. (f/red)