Hulu Sungai Utara Hadir Pada Ajang Expo Nusantara 2019

Jumat | 19 April 2019 | 12:27:52 WIB
Kejaksaan Agung RI

FOTO : ISTIMEWA/MEDIAKOTA

MEDIAKOTA.COM,-Jakarta,--
Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan juga turut serta berkontribusi memeriahkan Expo Nusantara 2019 yang dibuka pagi ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Taman Mini Indonesia Indah ke 44, bertempat di Gd, Sasana Kriya, Jakarta Timur, 19/4/2019.

Beragam produk unggulan Kalsel, menjadi sorotan para tamu undangan dan pengunjung lainya.l, menampilkan
produk unggulan perajin asal Kabupaten Hulu Sungai Utara, yang menjadi andalan kerajinan terbuat dari anyaman, eceng gondok, Lulu/rotan merah.

Kepala Dinas Kabupaten, Hulu Sungai Utara, Ahmad Redane Efendy, kepada media mengatakan, Produk yang kami tampilkan merupakan andalan hasil para perajin, sejak 2013 sudah ada Kelompok Usaha Bersama (KUB) kerjasama kementrian Perindustrian Jakarta, bersama-sama mengkaji dalam rangka mengembangkan produk unggulan daerah, salah satunya yakni pengembangan anyaman purun dan ulung (eceng gondok), melaksanakan program rencana jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang, dan diharuskan adanya perda rencana industri kabupaten kota dan propinsi. Rencana kedepannya kami akan memajukan beragam produk unggulan lainnya," ucap Kadis Perindustrian, Hulu Sungai Utara. (fz)