Gelar Reuni Angkatan 94 Menengah Atas Pesisir Barat Hendak Sumbang Pemikiran Memajukan Daerah

Senin | 25 Desember 2017 | 09:49:13 WIB
Kejaksaan Agung RI

FOTO : ISTIMEWA/MEDIAKOTA

MEDIAKOTA.COM,-
Jakarta,------
Dalam rangka ikut berkontribusi memajukan pembangunan Kabupaten Pesisir Barat di berbagai sektor pembangunan, Reuni Angkatan 94 Keluarga Besar Menengah Atas Pesisir Barat yang berasal dari berbagai sekolah, baru-baru ini menggelar temu kangen bertempat di Anjungan Propinsi Lampung, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, pada Minggu, (24/12/2017).

Ketua Reuni Menengah Atas Angkatan 94 Pesisir Barat, Haris Iswanda mengatakan, tujuan diadakan Reuni ini disampingi untuk temu kangen melepas kerinduan juga yang tidak kalah pentingnya untuk menghimpun berbagai pemikiran, masukan, saran dan gagasan dalam rangka berkontribusi ikut serta mendorong kemajuan pembangunan di berbagai sektor khususnya Kab. Pesisir Barat.

Mengingat sangat banyak potensi sumber daya alam yang dimiliki kab. Pesisir Barat, dari hasil lautnya ada Bukit Barisan, hasil yang dimiliki Pesisir Barat untuk kebutuhan eksport luar negeri seperti ikan tuna, ikan lopster dan lain sebagainya, termasuk di sektor pariwisatanya masih perawan masih belum diolah secara optimal padahal menurut rombongan tourism asal luar negeri Australia, laut yang dimiliki Pesisir Barat sangat bagus untuk surfing," jelas Haris meyakinkan.

Lanjut Haris mengatakan, melalui Reuni ini kita mencoba menghimpun pemikiran dari berbagai latar belakang pengalaman agar potensi yang dimiliki Pesisir Barat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kemajuan pembanguanan dan kesejahteraan masyarakat Pesisir Barat," jelas Haris.

Dikatakannya, Pesisir Barat banyak memiliki potensi sumber daya alam, dari sektor pariwisata, potensi hutan, pantai yang indah serta kekayaan laut yang berlimpah "Di bidang kelautan kita penghasil Tuna dan Marlin yang banyak di minati dan memiliki pangsa pasar jelas khususnya Jepang namun sayang sekali dalam hal ini kita belum mampu untuk mengexpor sendiri, di wadah Alumni ini kita mencari solusi bersama untuk kemajuan daerah asal kita Pesiair Barat, segala pemikiran akan dituangkan guna kemajuan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Pesisir Barat khususnya," ucap Haris meyakinkan. (fz)